Malang (pilar.id) – Unit indie rock asal Malang, WUSS (We Undercover Super Softy), memulai tahun 2025 dengan rangkaian tur bertajuk On The Wuss Java Tour 2025. Tur ini bertujuan untuk memperkenalkan musik serta EP self-titled mereka yang telah dirilis melalui Haum Entertainment.
Beberapa kota yang akan disambangi dalam tur ini antara lain Jakarta, Tangerang, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, dan Malang.
Sejak awal Januari 2025, WUSS telah tampil di dua kota, yaitu Tangerang dan Jakarta. Di Tangerang, mereka tampil dalam acara Berhura-Hura vol. 68 pada 25 Januari 2025 yang diadakan oleh Elang Terbang Kolektif.
Sementara di Jakarta, mereka tampil dalam acara Pop Berandalan vol. 8 pada 26 Januari 2025. Dalam dua penampilan ini, WUSS juga ditemani oleh band rekan sekota dan selabel mereka, Much.
Lanjutan Tur di Februari 2025
Memasuki Februari, WUSS akan menggelar homecoming gig pada 2 Februari 2025 dalam acara Midnight Circus, yang diselenggarakan oleh Lalapan Liar dan UUUSEE.Live.
Acara ini juga bertepatan dengan homecoming re:NAN, rekan selabel WUSS yang baru saja menyelesaikan tur Lost in Apparition. Tur kemudian akan berlanjut ke Yogyakarta pada 22 Februari 2025, Semarang pada 23 Februari 2025 dan Surabaya.
Selain menghadirkan pengalaman musik langsung, WUSS juga membuka pre-order t-shirt sebagai merchandise resmi tur ini. Tak hanya itu, mereka juga membawa gift set berupa stiker dan makanan kucing yang diberi label Wuss-kas. Konsep ini diusung karena artwork EP mereka erat kaitannya dengan kucing, yang menjadi ikon khas mereka. (ret/hdl)