Jakarta (pilar.id) – Samsung memperkenalkan Music Frame, sebuah inovasi baru yang memadukan teknologi audio berkualitas tinggi dengan desain estetik. Tidak hanya menghasilkan suara yang memukau, Music Frame juga berfungsi sebagai elemen dekoratif yang bisa disesuaikan dengan gaya ruangan Anda.
Music Frame menghadirkan pengalaman audio terbaik melalui sistem 3 Way Speaker yang dilengkapi tweeter, mid-range, dan woofer berukuran 5 inci. Suara dihasilkan secara optimal berkat fitur Wide Sweet Spot yang mampu menjangkau setiap sudut ruangan.
Selain itu, teknologi SpaceFit Sound Pro memungkinkan speaker ini beradaptasi dengan struktur ruangan untuk mendistribusikan suara secara merata.
Ketika terhubung ke TV, Music Frame mendukung fitur Adaptive Sound dan Active Voice Amplifier (AVA). Fitur Adaptive Sound menyesuaikan suara sesuai dengan adegan di layar, sedangkan AVA meningkatkan kejernihan dialog, sehingga pengalaman menonton semakin optimal meskipun ada gangguan suara sekitar.
Dolby Atmos dan Q-Symphony menambah dimensi suara 3D yang mengelilingi pengguna, menjadikan Music Frame ideal sebagai speaker tambahan untuk pengaturan surround di rumah.
Menurut riset internal Samsung, 46 persen konsumen mengutamakan desain saat membeli speaker. Music Frame hadir menjawab kebutuhan tersebut dengan desain elegan yang multifungsi.
Speaker ini dapat difungsikan sebagai bingkai foto atau pajangan seni. Anda bisa memasang foto-foto kenangan favorit atau karya seni yang menggambarkan kepribadian Anda. Selain itu, bingkai Music Frame tersedia dalam warna seperti putih elegan yang cocok untuk interior modern.
Kemudahan untuk mengganti warna bingkai memungkinkan Music Frame menyatu dengan dekorasi rumah, menciptakan suasana yang harmonis.
Teknologi Pintar yang Mempermudah Hidup
Dilengkapi dengan Bixby dan AI Voice Command, Music Frame dapat bertindak sebagai asisten pintar. Anda bisa mencari informasi, memeriksa cuaca, atau mengontrol perangkat pintar di rumah melalui aplikasi SmartThings.
Speaker ini juga mendukung konektivitas Wi-Fi untuk kualitas suara Hi-Fi/Atmos dan dapat dihubungkan ke ponsel melalui fitur Tap Sound, memungkinkan Anda memutar musik favorit dengan mudah dari berbagai aplikasi streaming.
Samsung Music Frame kini tersedia di situs resmi Samsung Indonesia dengan harga Rp 8.999.000. Produk ini menawarkan perpaduan sempurna antara kualitas suara, fungsi dekoratif, dan teknologi pintar yang menjadikannya perangkat wajib bagi pecinta musik dan desain interior. (hdl)