Jakarta (pilar.id) – Aktor laga ternama Joe Taslim kini resmi menjadi brand ambassador pertama Skechers di Indonesia. Sebagai ikon perfilman yang terkenal dengan peran aksinya baik di film lokal maupun internasional, serta latar belakangnya sebagai ahli bela diri, Joe mewakili semangat dan gaya hidup aktif yang selaras dengan nilai-nilai Skechers: kenyamanan, inovasi, dan gaya.
Joe Taslim mengungkapkan kegembiraannya atas kerja sama ini. “Skechers punya komitmen yang kuat pada kenyamanan dan kualitas. Saya sangat senang bisa menjadi brand ambassador untuk brand yang menggabungkan fungsi dengan fashion. Saya tidak sabar untuk membagikan kampanye dan gaya Skechers kepada masyarakat Indonesia,” ucapnya. Joe akan tampil di berbagai kampanye yang dimulai dengan peluncuran Skechers Hands Free Slip-ins®, koleksi sepatu terbaru dari Skechers.
Chief Operating Officer Skechers U.S.A., Inc., David Weinberg, mengungkapkan bahwa kehadiran Joe sebagai duta besar adalah langkah strategis untuk memperkuat pasar di Indonesia. “Dengan teknologi kenyamanan yang khas, Skechers melihat peluang besar di pasar Indonesia. Joe Taslim, dengan daya tarik dan semangat autentiknya, adalah sosok sempurna untuk merepresentasikan merek ini,” kata Weinberg.
Martina Harianda Mutis, Brand Marketing General Manager PT. MAP Aktif Adiperkasa, distributor Skechers di Indonesia, juga menyatakan antusiasmenya, “Joe memiliki pengaruh besar di Indonesia dan Asia, dan kami yakin dia akan menjadi ikon yang kuat bagi pertumbuhan Skechers di Indonesia.”
Selain mempromosikan sepatu untuk gaya hidup aktif dan keseharian, Skechers juga menawarkan akses online untuk produknya di seluruh Indonesia melalui situs resmi mereka di skechers.id.