Luwu Timur (pilar.id) – KMP Pangkilang milik PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menjadi tempat lahirnya seorang bayi perempuan saat sedang berlayar dari Pelabuhan Tokalimbo menuju Pelabuhan Timampu, Sulawesi Selatan, pada Jumat (4/10/2024) pukul 13.27 WITA.
Proses persalinan berjalan lancar berkat kerjasama cepat antara kru kapal dan tenaga medis di lokasi.
Dikutip dari keterangan tertulis, Rabu (Corporate Secretary ASDP, Shelvy Arifin, menjelaskan bahwa awalnya keluarga pasien berencana menggunakan speedboat milik Puskesmas setempat.
Namun, setelah lima menit berlayar, speedboat mengalami kerusakan mesin. Melihat situasi kritis ini, tim medis memutuskan untuk memindahkan sang ibu hamil ke KMP Pangkilang, yang saat itu sedang bersiap berangkat.
“Mesin speedboat mengalami malfungsi, sehingga tim medis memutuskan untuk membawa pasien ke KMP Pangkilang,” ujar Shelvy.
Meskipun kapal baru saja menyelesaikan proses bongkar muat, KMP Pangkilang melanjutkan perjalanan sesuai jadwal pada pukul 13.00 WITA.
Di tengah pelayaran, kontraksi semakin intens, dan kru kapal dengan cepat berkoordinasi bersama tenaga medis untuk memastikan proses persalinan berjalan aman.
Kapten KMP Pangkilang, Muhammad Bakri, dan seluruh awak kapal memainkan peran penting dalam membantu kelahiran ini.
“Alhamdulillah, ibu dan bayi selamat. Kami sangat mengapresiasi seluruh kru kapal yang tanggap dalam situasi ini,” kata Shelvy.
Bayi perempuan yang lahir di atas kapal diberi nama Ferra Oktaviana Pangkilang, sebagai penghargaan terhadap kapal yang menjadi tempat kelahirannya.
Sebagai bentuk apresiasi, ASDP memberikan tiket perjalanan gratis dari Tokalimbo ke Timampu bagi keluarga bayi tersebut.
Momen ini menunjukkan bahwa ASDP tidak hanya bertanggung jawab dalam layanan transportasi penyeberangan, tetapi juga berkomitmen terhadap sisi kemanusiaan, memberikan bantuan pada situasi darurat yang menyangkut nyawa.
Kelahiran ini membawa harapan baru bagi keluarga bayi dan menjadi simbol dedikasi ASDP dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. (usm/hdl)