Bekasi (pilar.id) – Dua truk sampah milik Pemprov DKI Jakarta mengalami kecelakaan di Depan PT. Arpeni RT 03 RW 04, Bantargebang, Kota Bekasi, Senin (13/3/2023).
Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Bekasi Kota, Iptu Dwi Budi menjelaskan kronologi kejadian kecelakaan truk sampah di wilayah hukumnya tersebut.
Menurutnya, kecelakaan bermula saat kendaraan truk sampah bernomor polisi B 9566 TOQ yang dikendarai Saidi berjalan dari arah Selatan menuju Utara.
Setibanya di lokasi kejadian, tiba-tiba ada truk pengangkut sampah lainnya yang berhenti mendadak.
“Pengemudi tidak menyadari adanya kendaraan truck yang tidak dikenal didepan nya berhenti secara mendadak sehingga bagian depan truck sampah B 9566 TOQ menabarak bagian belakang truck tak dikenal itu,” ungkap Dwi Budi.
Beruntung, dalam kecelakaan dua truk sampah tersebut tidak ada warga yang menjadi korban.
Ditambahkan Kanit Lantas Polsek Bantargebang, Iptu Suradi bahwa polisi telah memanggil pengurus truk sampah yang kabur seusai mengalami kecelakaan.
“Pengemudi truk yang ditabrak langsung pergi. Sampai sekarang pengurus juga belum datang,” ucap Suradi. (ade)