Surabaya (pilar.id) – Marsha Alycia Rahmadiar Setianto, atau akrab disapa Marsya, mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Airlangga (FH UNAIR), baru saja mencatatkan prestasi gemilang dalam bidang taekwondo.
Pada Minggu (28/7/2024), Marsya berhasil meraih Juara II dalam kategori Individual Poomsae Senior Putri di ATF Univ Indonesia Taekwondo Championship 2024. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Universitas Indonesia bekerja sama dengan KONI Pusat.
Marsya mengungkapkan bahwa kompetisi kali ini sangat ketat karena diikuti oleh hampir seluruh universitas di Indonesia. Dalam kategori poomsae, penilaian dilakukan berdasarkan keahlian jurus, keakuratan gerakan, dan ekspresi saat beraksi.
“Kategori poomsae yang saya ikuti adalah untuk golongan senior, yang berarti usia di atas delapan belas tahun. Walaupun biasanya saya berkompetisi di kyorugi atau tarung, saya berhasil menyesuaikan dengan kriteria penilaian di poomsae,” kata Marsya.
Marsya menambahkan bahwa meskipun hanya memiliki waktu persiapan dua bulan, ia telah memaksimalkan latihan. Kesibukannya sebagai mahasiswa tidak menjadi halangan untuk meraih prestasi. “Kunci utamanya adalah niat. Ketika sudah bertekad untuk meraih prestasi, kita harus memaksimalkan latihan untuk hasil terbaik,” ujarnya.
Tekad dan Semangat Berlanjut
Marsya menyatakan bahwa selama masih menjadi mahasiswa, ia akan terus bersemangat untuk meraih lebih banyak prestasi. Ia percaya bahwa melalui taekwondo, seseorang dapat belajar keberanian dan membangun jiwa kompetisi yang kuat.
“Saya sangat bahagia meraih Juara II kali ini, namun perjalanan saya belum berhenti di sini. Target ke depan adalah berlatih lebih keras untuk meraih Juara I di kategori kyorugi putri senior pada level internasional,” ungkapnya.
Marsya juga mengingatkan para mahasiswa UNAIR untuk terus berprestasi. “Bagi teman-teman mahasiswa UNAIR, jangan pernah takut mencoba perlombaan sesuai kemampuan. Percayalah pada proses, dan jangan lupa untuk selalu diiringi doa,” pesannya. (ipl/hdl)