Jakarta (pilar.id) – Direktur Tindak Pidana Narkoba Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri, Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol.) Mukti Juharsa menyatakan bahwa selama bulan suci Ramadan, tingkat peredaran narkoba cenderung menurun di Tanah Air.
Meskipun begitu, ia menekankan bahwa pihaknya tidak akan lengah dan tetap akan melakukan antisipasi terhadap peredaran barang terlarang tersebut.
“Dalam pengalaman biasanya, peredaran narkoba cenderung menurun selama bulan Ramadan, namun kami tetap akan melakukan langkah-langkah antisipasi,” ujar Mukti Juharsa pada Rabu (13/3/2024).
Sebagai mantan Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Mukti Juharsa menjelaskan bahwa pihaknya tetap fokus dalam mengawasi upaya penyelundupan narkotika ke Indonesia melalui jalur-jalur tertentu dari luar negeri.
Berdasarkan evaluasi yang dilakukan oleh Korps Bhayangkara, disebutkan bahwa narkoba masuk ke Tanah Air melalui wilayah negara Malaysia.
“Kami terus mengawasi pintu masuk narkoba ke Indonesia, terutama di daerah Sumatera dan Kalimantan, karena narkoba sering masuk melalui Malaysia. Ini merupakan hasil evaluasi dari pengungkapan jaringan narkoba di Indonesia,” jelasnya. (ang/ted)