Jakarta (pilar.id) – Barati Cup International East Java 2025 resmi menjadi bagian dari Surabaya Event Calendar 2025. Turnamen sepak bola internasional ini akan berlangsung pada 15-20 April 2025 di berbagai stadion ternama di Jawa Timur.
Ajang ini menjadi kesempatan emas bagi talenta muda untuk bersaing di tingkat internasional.
Turnamen Bergengsi dengan 112 Tim
Barati Cup International 2025 akan diikuti oleh 112 tim dari 14 provinsi di Indonesia serta perwakilan dari 7 negara.
Stadion yang akan menjadi tuan rumah di antaranya Gelora Joko Samudro, Gelora Delta Sidoarjo, Lapangan ABC Gelora Bung Tomo, Lapangan Bogowonto, Lapangan THOR, dan Lapangan Jenggolo.
Keunikan turnamen ini adalah penerapan sistem penilaian Green Card (Kartu Hijau) sebagai indikator sportivitas dan fairplay.
Sistem ini telah diperkenalkan dalam Road To Barati Cup International – Inaspro Barati Challenge Tournament 2025 pada Februari lalu dan mendapat respons positif dari peserta.
Resmi Masuk Surabaya Event Calendar 2025
Pada Jumat, 7 Maret 2025, Barati Mendunia yang diwakili oleh Direktur Krisna W. Marsis dan Sekjen Desty R. Nathalia menghadiri peluncuran Surabaya Event Calendar 2025 oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, di Balai Kota Surabaya.
Dengan dukungan penuh dari Pemerintah Kota Surabaya, Barati Cup International diharapkan menjadi ajang bergengsi yang membawa semangat positif ke Kota Pahlawan.
Tim Peserta Internasional
Turnamen ini semakin spesial dengan kehadiran klub-klub elite dunia, seperti Rayo Vallecano (Spanyol), Argentine Football Association Academy (Argentina), Avispa Fukuoka, Kashiwa Reysol, Kashima Antlers, dan Ventforet Kofu (Jepang), FC Bengaluru, KV Sports, Community Football Club India – CFCI (India), KL Rovers, serta V10V – Victoria Institution (Malaysia).
Peserta usia U13-U15 juga akan mendapatkan pengalaman berharga melalui Coaching Clinic yang dipandu oleh klub-klub ternama dunia.
Drawing Grup Tim Peserta
Pengundian grup peserta dilakukan di Jakarta pada Sabtu, 8 Maret 2025, dan disiarkan langsung di kanal YouTube Barati Mendunia TV.
Proses ini dihadiri oleh Penasihat Strategi Kebijakan Menpora Hamdan Hamedan, Kepala Turnamen Harry Rusmana, Koordinator Turnamen Mohamad Faisal, dan Kepala Program Global Barati Aditya Affasha.
Juga ditampilkan video sambutan dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Brand Ambassador Barati Mendunia, Evan Dimas.
Kompetisi Spektakuler di Jawa Timur
Dengan total 112 tim dari Indonesia dan luar negeri, Barati Cup International East Java 2025 akan menjadi turnamen spektakuler yang berlangsung di berbagai stadion di Surabaya, Gresik, dan Sidoarjo.
Kompetisi ini diharapkan memberikan pengalaman terbaik bagi peserta serta menjunjung tinggi sportivitas dan fairplay. (usm/hdl)