Jakarta (pilar.id) – Dalam era komunikasi pribadi yang didominasi oleh telepon pintar dan pesan instan, industri membutuhkan solusi komunikasi yang lebih cepat dan andal.
PT Citradata Purnakharisma, sebagai distributor resmi dan pusat layanan Motorola Solutions terpercaya di Indonesia, memberikan solusi inovatif dengan menghadirkan teknologi Push-to-Talk (PTT) ke tingkat berikutnya melalui solusi PTT broadband WAVE PTX.
Dalam lingkungan bisnis yang serba cepat, komunikasi yang efisien menjadi kunci sukses. Solusi PTT broadband WAVE PTX dari Motorola Solutions menawarkan fitur canggih dan keandalan tinggi, menjadikannya alat komunikasi utama yang dapat diandalkan oleh industri-industri seperti logistik, ritel, manufaktur, perhotelan, dan pelayanan pemerintah.
Dengan kemajuan sektor-sektor ini, keberadaan solusi komunikasi yang tangguh seperti WAVE PTX sangat krusial untuk memastikan kelancaran operasional dan pertumbuhan bisnis.
Gama Waney, Direktur PT Citradata Purnakharisma, menyatakan, “Kami bangga menjadi distributor pertama yang memperkenalkan lini produk WAVE PTX TLK-100 dan 150 serta perlengkapannya di Indonesia.
Produk ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan layanan, komunikasi, dan keamanan di berbagai industri. Dengan berlangganan sistem WAVE PTX, Anda dapat menikmati layanan Wave On Cloud (WOC) pada MOTOTRBO dan smartphone, tanpa memerlukan lisensi spektrum mahal atau pemrograman manual yang rumit.”
Dalam sektor logistik, komunikasi real-time dari kendaraan menjadi sangat penting untuk menyampaikan informasi lalu lintas, kerusakan, atau status pengiriman secara instan.
WAVE PTX menawarkan jangkauan jaringan yang luas dan platform yang aman, memastikan komunikasi lancar di mana pun lokasi kendaraan tersebut, selama terhubung dengan internet melalui WIFI atau data seluler kartu SIM.
Operasi ritel membutuhkan koordinasi yang efisien, terutama dalam pemeriksaan stok dan manajemen staf. Fitur interoperabilitas WAVE PTX memungkinkan integrasi dengan sistem komunikasi yang sudah ada, memberikan kemudahan dan konsistensi dalam berkomunikasi.
Untuk industri keamanan, WAVE PTX menawarkan cakupan jaringan yang luas dan interoperabilitas dengan sistem WAVE PTX WOC yang sudah ada. Ini memastikan komunikasi cepat dalam situasi darurat, memberikan respons yang cepat terhadap potensi bahaya, tanpa memandang perangkat komunikasi yang digunakan.
Di sektor manufaktur, teknologi PTT WAVE PTX dapat digunakan untuk melaporkan masalah produksi secara instan. Keamanan data bisnis yang sensitif dijamin melalui platform komunikasi yang aman, menjaga integritas informasi di era seringnya pembobolan data. (riq/hdl)