Semarang (pilar.id) – Untuk kamu penulis khusus penggemar sastra, ada banyak situs website yang bisa menayangkan karya puisi dan cerita pendek (cerpen).
Banyak situs website bahkan memberikan atensi rupiah untuk setiap karya sastra puisi atau cerpen karya kamu yang dimuat.
Dengan begitu, karya sastra puisi atau cerpen anda lebih diapresiasi, selain mendapat kesempatan dibaca banyak orang.
Kamu tak perlu minder melihat banyak karya puisi atau cerpen orang lain yang sudah dimuat tayang dalam banyak situs website.
Hal ini justru akan menambah keilmuan, memperkaya diksi, tema, untuk karya sastra puisi dan cerpen yang akan kamu buat.
Setidaknya ada lima situs website yang sudah dirangkumkan, dan bisa menjadi referensi untuk kamu penggemar sastra.
Lima situs website ini dibagikan oleh akun Indtagram @miftahzururi dikutip Pilar.id, Senin 17 April 2023:
- Takanta.id
- Kompas.id
- Kurungbuka.com
- Magrib.id
- Sippublishing.co,id
Laman-laman situs websit tersebut bisa menjadi rujukan untuk mengirim karya sastra puisi atau cerpen kamu.
Setiap situs website punya syarat dan ketentuan mereka sendiri.
Penulis harus terlebih dahulu memahami aturan-aturan bila ingin menerbitkan karya sastra puisi atau cerpen pada situs website tersebut.
Pertama, kunjungi masing-masing situs website dan pelajari syarat dan ketentuan yang berlaku.
Bila cocok dengan syarat dan ketentuan yang ada pada tiap-tiap situs website tersebut, maka kamu bisa mulai menulis dan mengirimkannya. (daz)