Jakarta (pilar.id) – Dalam beberapa penelitian, diketahui bahwa gerakan spontan pada anggota tubuh dapat mengungkapkan ekspresi atau perasaan seseorang yang berasal dari alam bawah sadar, yang biasa disebut sebagai bahasa tubuh atau body language. Bahasa tubuh ini meliputi mimik wajah, gerakan tubuh, dan lain sebagainya.
Dengan memahami bahasa tubuh, kita dapat mengetahui arti dari gerakan orang lain, baik secara sadar maupun tidak sadar.
Tentu saja, tidak ada orang yang ingin dibohongi oleh orang lain, terutama oleh pasangan kita. Berbohong dengan dalih kebaikan pun tetap tidak baik dan bisa menyakitkan kita, karena tidak ada alasan yang dapat membenarkan kebohongan.
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui bahasa tubuh orang yang sedang berbohong. Berikut adalah tanda-tanda bahasa tubuh seseorang yang sedang berbohong.
1. Ucapan dan Gerakan Tubuh yang Tidak Selaras
Amati gerakan tubuh pasanganmu ketika dia sedang berbicara. Jika gerakan tubuhnya tidak sejalan dengan ucapannya, kemungkinan besar dia sedang berusaha membohongimu.
2. Perubahan Ucapan yang Sering
Saat seseorang berbohong, dia cenderung tidak konsisten dalam ucapannya. Dalam satu kesempatan dia mungkin mengoreksi ucapannya, namun dalam percakapan selanjutnya dia bisa menyanggah atau menyalahkan ucapannya sendiri. Ajaklah pasanganmu untuk berdiskusi dengan pertanyaan yang mengacu pada fakta benar atau salah. Saat mengajukan pertanyaan tersebut, berusaha memberikan pertanyaan yang memojokkan. Dari situ kita dapat mengetahui apakah dia berbohong atau tidak.
3. Menambahkan Informasi yang Tidak Diminta
Jika kamu sedang berbicara dengan pasangan dan bertanya tentang sesuatu, perhatikan apakah pasanganmu menambahkan informasi tambahan yang tidak kamu minta. Jika iya, berarti dia sedang berusaha membuatmu yakin dengan informasi tambahan tersebut. Hal ini dapat mengindikasikan bahwa dia berbohong, karena informasi tambahan tersebut tidak relevan dengan topik yang sedang dibahas.
4. Menghindari Kontak Mata
Meskipun bibirnya berbohong, hatinya tidak sejalan. Ada orang yang tidak mampu berbohong dengan tatap muka. Mereka takut kita akan mengetahui kebohongan mereka, sehingga mereka tidak berani memandang langsung ke arah kita atau mata kita.
Mengenali bahasa tubuh orang yang berbohong dapat membantu kita dalam menghadapi situasi yang membutuhkan kejujuran. Namun, perlu diingat bahwa tanda-tanda ini tidak sepenuhnya akurat dan dapat bervariasi tergantung pada individu dan konteksnya. (ret/hdl)