Semarang (pilar.id) – Profil biodata Bro Ron sosok yang kritik Kementerian BUMN yang banyak bermasalah mulai dari perilaku korupsi dan hutang ke vendor yang tidak dibayar.
Vide Bro Ron viral dalam akun Instagram @brorondm yang tampak sangat kecewa dengan Kementerian BUMN, salah satunya uang pekerjaan ke vendor sering telat dibayarkan dengan berbagai alasan.
Siapa profil biodata Bro Ron sebenarnya, hingga berani mengirimkan karangan bunga ke BUMN yang berisi kritik ke Kementerian yang dipimpin Erick Thohir tersebut.
Kritik karangan bunga ini ternyata diikuti banyak orang laing yang juga kecewa dengan kinerja para pegawai BUMN terkait masalah kerja sama dengan vendor-vendor.
Bahkan dalam akun YouTube Bro Ron DM, dia mengajak para pengusaha yang menyebut menjadi korban janji BUMN untuk mendapatkan keadilan.
“Pengumuman kepada semua peserta atau pengusaha di bidang infrastruktur. Sudah cukup waktunya chating dan curhat sekarang waktunya beraksi. Kirimkan semua data yang kamu miliki baik itu PO, SPK, dan Invoice dan faktur pajak yang sudah diterbitkan, dan jangan lupa BAST. Penting karena ini adaah kalau BAST sudah keluar, itu berarti bahwa proyek mengakui hasil kerja kami dan barang yang kamu suplai,” katanya.
Bro Ron DM mengajak para pengusaha mengirimkan data-datanya ke alamat e-mail.
Hal ini khusus bagi vendor PT Waskita Karya yang term of payment nya sudah melewati satu tahun.
“Saya mau fokus dulu yang satu tahun. Kan kemarin ada yang sudah lebih tiga tahun tuh nggak dibayar-bayar invoice utamanya, nggak dibayar juga retensinya padahal sudah melewati waktu. Kirimkan semua bukti-buktinya lewat e-mail,” kata dia.
Bro Ron juga megatakan sudah siap bekerja sama dengan Advokat, untuk mendapatkan hak-hak pengusaha vendor BUMN yang tak dibayar.
Dia menjanjikan tidak akan ada bayaran yang dipungut dari para pengusaha untuk sikap meminta keadilan itu.
“Akan saya tanggung dan advokat saya, tidak ada biaya sepeserpun,” kata dia.
Profil biodata Bro Ron DM punya nama lengkap Ronald A Sinaga seperti tercantum dalam bio Instagram dia.
Dia merupakan pengusaha di bidang suku cadang kendaraan bermotor.
Selain itu pengusaha di bidang infrastruktur seperti aspal, dan jembatan.
Profil biodata Bro Ron DM juga menyatakan diri pernah menjadi perawat di Amerika Serikat, serta penjual mobil.
Dia juga penggemar motor dan dunia otomotif, tampak dari berbagai unggahannya di Instagram.
Bro Ron DM juga membuat konten-konten tentang dunia infrastruktur pada akun YouTube, misalnya nakalnya pengusaha yang mengakali sambungan jembatan dan aspal dengan material tidak sesuai spesifikasi. (daz)